MUNCULNYA REFORMASI KAUM ANABAPTIS DAN GEREJA BAPTIS SERTA IMPLIKASINYA TERHADAP PENDIDIKAN AGAMA KRISTEN
Keywords:
Gereja, Anabaptis, Reformasi, Pendidikan Agama KristenAbstract
Perkembangan dan pertumbuhan gereja dari masa ke masa mengalami pasang surut walau terjadi lonjakan pesat tetap saja ada hal-hal perubahan dan pertentangan di dalamnya. Tidak dapat dipungkiri bahwa sejak zaman gereja mengalami masa reformasi, gereja harus membenahi diri terus menerus agar umat dapat dengan sejahtera dibimbing dan diarahkan sesuai kebenaran Injil sejati. Dalam tulisan ini menjelaskan perkembangan lahirnya gerakan Anabaptis hingga gereja Baptis yang terus berkembang hingga sekarang dan tersebar di seluruh dunia. Lahirnya gerakan kaum Anabaptis berawal dari abad 16 adalah merupakan bentuk reformasi yang menolak paham ajaran baptisan bukan bagi anak-anak atau bayi tetapi kepada orang dewasa. Penelitian ini menggunakan metode library research sebagai sumber primer untuk mendapatkan sumber data informasi melalui daftar pustaka, jurnal ilmiah lainnya yang berhubungan dengan data tersebut. Tujuan penelitian ini agar sejarah dan perkembangan gereja Anabaptis hingga menjadi gereja Baptis lahir sebagai gerakan yang anti paham modernisme dan liberal. Lebih menekankan untuk hidup sepadanan dengan apa yang Kristus ajarkan.